Merasa Bersalah, Pria Misterius Bayar Tilang Parkir setelah 44 Tahun Kabur - PianoPoker.net

Breaking

Monday, July 23, 2018

Merasa Bersalah, Pria Misterius Bayar Tilang Parkir setelah 44 Tahun Kabur


Mirip pepatah “lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali.”

Seorang pria ditilang polisi gara-gara parkir mobilnya sembarangan di Minersville, Pennsylvania, Amerika Serikat pada 1974 silam.

Tapi dia tidak pernah membayarnya sampai belum lama ini. Merasa bersalah dia mengirim surat beserta surat tilang dan uang.


“Dear kepolisian, saya telah membawa tiket (tilang) ini lebih dari 40 tahun, selalu berniat membayar. Maafkan saya tidak memberikan info saya, Hormat, Dave,” tulis dia.

“Dia membayar kami 5 dolar. Jadi 44 tahun kemudian saya cuma berhasil menghasilkan 3 dolar. Saya tidak bisa pensiun dengan ini,” canda kepala polisi Michael Combs kepada WNEP-TV, dikutip dari Inside Edition.

Polisi ingin melacak keberadaan Dave untuk berterima kasih namun informasi soal dia sangat sedikit. Dave cuma menuliskan “Merasa bersalah, Wayward Road, Anytown, Ca” di bagian alamat surat.


“Kami sangat menghargai orang ini membayar tilangnya, dan kembali, kami menghimbau jika anda punya tiket tilang, tolong bayarkan,” tambah Michael Combs.

Melihat alamat surat, kelihatannya Dave berasal dari luar kota saat ditilang dan saat itu tak ada sistem yang bisa mencegah orang untuk kabur.

No comments:

Post a Comment